Profil

SMP NEGERI 14 BANDUNG

Setiap hari sebelum waktu menunjukkan pukul 07.00 seluruh siswa dan guru SMPN 14 Bandung sudah berdatangan ke sekolah. SMPN 14 ini memang tak seperti sekolah lain yang mulai belajar pukul 07.00. Di sini 15 menit sebelumnya siswa sudah harus datang dan masuk ke kelasnya masing-masing. Mereka dipersilahkan mempersiapkan diri dan membereskan kelas, sambil menunggu para guru membaca ayat suci Al-Qur'an dan Asmaul Husna. Tepat pukul 07.00 para guru memasuki ruang kelas untuk kemudian memerhatikan dan menjaga siswa yang akan mendengar dan menyimak bacaan ayat suci Al-Quran. Di kelasnya masing-masing dengan Al-Quran yang telah dibawa dari rumah mereka mengikuti arahan dan instruksi dari speaker yang dipasang pada tiap-tiap kelas.

Kegiatan mendengar dan menyimak bacaan Al-Quran itu dikomando langsung dari ruang kepala sekolah oleh siswa yang bertugas. Aktivitas rutinitas di SMPN 14 ini wajib diikuti oleh seluruh siswa khususnya yang beragama Islam. Mereka harus datang tepat waktu jika ada yang sampai terlambat mereka akan dihukum. Hukuman yang dikenakan pada siswa-siswi yang telat itu bukan berupa fisik atau hal-hal yang tak mendidik. Mereka dihukum dengan membaca Al Quran dan menghafal Asmaul Husna dengan dibimbing langsung oleh guru pembina. Menurut kepala sekolah ini lebih bersifat pada pendidikan. Justru mereka yang datang dengan dihukum seperti itu bacaannya akan makin lancar karena didampingi langsung oleh pembinannya.

SMPN 14 juga dalam rangka meningkatkan moral, keimanan dan ketaqwaan siswa pada Agama mengadakan latihan membaca tulis Al-Qur’an bagi seluruh siswa yang belum lancar membaca tulis Al-Qur’an dan tambahan pelajaran bagi siswa non-Islam. Kemudian sekolah yang berada di jantung kota Bandung ini merupakan sekolah yang terfavorit di Bandung menurut jumlah pendaftar siswa PPDB kota Bandung tahun ajaran 20111-2012.
-----------------------------------------------
Jam Belajar

Sekolah yang terletak di  Jalan Lapangan Supratman No. 8 ini juga tercatat sebagai sekolah yang cukup lama 'menahan' siswa-siswi nya di sekolah. Siswa kelas 7 dan 8 keluar sekitar pukul 14.30 bahkan untuk siswa kelas Bilingual sampai pukul 15.00 sedangkan siswa kelas 9 keluar sekitar pukul 15.30-16.00 Jadual yang padat ini memang sengaja di terapkan oleh pihak sekolah demi meningkatkan pelayanan dalam hal pendidikan kepada siswa-siswi SMPN 14 Bandung

-----------------------------------------------
Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional Mandiri

Menurut Drs. Dwi Markoniandi sebagai Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional Mandiri, SMPN 14 Bandung merintis program Bilingual. Program Bilingual yang dimiliki bahkan yang pertama ada di kota Bandung. Program ini dimulai sejak tahun ajaran 2006-2007, SMP Negeri 14 Bandung sudah melaksanakan program RSBI, yaitu program pembelajaran dengan menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar. 
Sumber daya manusia di SMPN 14 Bandung benar-benar ditangani secara serius sebagai persiapan menuju Sekolah Bertaraf Internasional. Salah satunya dengan mengadakan pelatihan ESQ dan pelatihan sholat khusuk.”Maintenance, guru-guru dan karyawan saya ikutkan kegiatan sholat khusuk oleh Abu Sangkan. Saya menyentuhnya pada ruhani. Kalau ruhani sudah disentuh dan tahu siapa mereka Insya Allah kulaitas mereka juga akan naik,” katanya. Selain kegiatan di atas ada juga program tahajud dan doa bersama bagi yang beragama Islam dan renungan bagi non muslim.
Bagi para guru ada kegiatan bimbingan rohani. Bimbingan ini sengaja diisi dengan materi keagamaan Islam karena mayoritas Islam maka bicara lewat Al Quran. Meskipun bimbingan rohani ini berlabel Islam namun bagi mereka yang beragama lain juga diperbolehkan ikut. Menurut Dwi Markoniandi mereka boleh ikut hanya sebagai pendengar sebagai bentuk silaturahmi.Bimbingan rohani ini masih sebagai bagian dari berbagai program lain seperti tadarus, dan baca Asmaul khusna, doa bagi siswa di tiap pagi.
Sebenarnya pada tahun 2008 SMPN 14 ditunjuk sebagai sekolah RSBI di kota Bandung, namun karena kurang nya lahan membuat status SMPN 14 yang RSBI kembali diturunkan menjadi SSN.
-----------------------------------------------
Ekstrakurikuler

Kegiatan ekstrakurikuler di SMPN 14 Bandung ada berbagai macam. Ada banyak macamnya mulai dari seni hingga olahraga. Kegiatan ekstrakurikuler itu wajib diikuti siswa. Tiap siswa memilih kegiatan pengembangan diri minimal 2 kegiatan. Hal itu seiring dengan pelaksanaan kurikulum KTSP di SMPN 14 Bandung.
Dari berbagai tersebut telah diperoleh berbagai penghargaan dari berbagai even baik di tingkat kota, propinsi, maupun nasional. Ada olah raga, seni, akademik mulai dari tingkat Kabupaten hingga nasional.
Di bidang kepramukaan sekolah yang berada di jantung kota Bandung itu juga memiliki prestasi yang sangat dibanggakan. Pramuka SMPN 14 Bandung baru-baru ini di datangi oleh anggota pramuka dari Slovakia, mereka sengaja datang ke SMPN 14 untuk menghadiri acara perayaan hari lahirnya bapak pramuka, yang hebatnya SMPN 14 satu-satu nya sekolah yang dikunjungi di Indonesia. Tahun ini juga mereka mewakili kota Bandung sebagai salah satu duta di 21st World Scout Jambore 2011 sebagai duta pramuka dan budaya mewakili Indonesia setelah pada tahun 2003 mengikuti kegiatan yang sama di Thailand.
Di bidang olahraga yaitu bridge, siswa SMPN 14 Bandung juga menjadi juara nasional dan secara rutin diikutsertakan ke dalam setiap even kejuaraan di tingkat kota Bandung.
Selain itu ada juga kegiatan penyaluran bakat menulis siswa dengan membuat sebuah buletin. Buletin itu bernama Fourteen News di bawah OSIS SMPN 14 yang terbit dua mingguan.
Di bidang basket, SMPN 14 selalu di sertakan dalam lomba-lomba dengan menurunkan tim junior yang mempunyai bakat tinggi. Mereka merebut juara 3 dalam perlombaan basket di SMAN 2 Bandung. Baru-baru ini SMPN 14 dikunjungi oleh dua pemain Garuda Flexi Bandung yang sengaja datang ke SMPN 14. Para pemain menuturkan animo dan bakat di SMPN 14 sangat tinggi, tidak salah mereka memilih SMPN 14 sebagai sekolah yang dikunjungi satu-satu nya di Bandung.
---------------------------
Untuk menambah keharmonisan hubungan antara guru dengan siswa, kepala sekolah dengan guru dan kepala sekolah dengan siswa menurut Dwi Markoniandi juga sangat diperhatikan di sekolah ini. “Tiap hari saya memberikan reward bagi anak-anak. Anak-anak yang ulang tahun saya beri ucapan selamat tahun moga-moga panjang umur dan sebagainya. Kata-kata mutiara yang kita berikan pada anak-anak. Itu cara kita berkomunikasi dengan anak-anak. Sehingga pendidikan sopan santun pada anak-anak juga berjalan,” katanya.
Menurut Drs Dwi para guru ketika bertemu dengan guru atau siswa dibiasakan langsung menyapa dengan mengucap Assalamualaikum. Itulah jalinan silaturahmi yang coba dibangun di sekolah ini. Bagi mereka yang melanggar aturanpun tak ada hukuman fisik. “Kita berbuat yang namanya hukuman bukan fisik. Suruh baca Al Quran, Asmaul husna artinya mereka jadi lebih baik. Dia makin hafal.,” katanya. Selama ini tak ada hukuman fisik seperti disuruh lari, push up dan semacamnya. Dengan cara seperti itu ternyata menurutnya korelasinya sangat bagus. Anak tidak dihukum secara fisik jadi mereka merasa dihargai. Semua kegiatan-kegiatan yang kini ada tak lepas dari target SMPN 14 Bandung menuju Sekolah Bertaraf Internasional (SBI)

Visi Sekolah

"SMP Negeri 14 Bandung unggul dalam prestasi akademik , non-akademik , religi, sosial budaya, berwawasan international dan berwawasan lingkungan ".


Misi Sekolah

  • Melaksanakan pembelajaran yang interaktif dan menyenangkan
  • Memfasilitasi siswa dalam mengembangkan potensi dibidang agama,seni dan olahraga sesuai minat dan bakat
  • Mengembangkan dan mencintai budaya Sunda , dan dapat mengimplementasikannya dalam kehidupan sehari-hari
  • Membentuk peribadi yang berakhlakul karimah ( baik dan terpuji )
  • Membuka jaringan kerjasama dengan klub olahraga dan sanggar kesenian
  • Menyediakan fasilitas dan layanan jaringan informasi bagi orangtua dan siswa

Hal Istimewa

  • Setiap pagi , sebelum Kegiatan Belajar dan Mengajar (KBM) dimulai , para siswa dibimbing untuk membaca ayat suci AlQur'an , serta melantunkan senandung Asma'ul Husna. Hal ini adalah pembiasaan yang selalu dilakukan minimal 45 menit setiap harinya. Dengan porsi guru 15 menit dan siswa 30 menit.
  • Siswa SMPN 14 Bandung terbukti sebagai siswa yang teladan dan disiplin serta bertanggungjawab. Hal ini dibuktikan , bahwa banyak masyarakat sangat sanjung dan kagum terhadap SMPN 14 Bandung. Hal ini pula yang membuat SMPN 14 Bandung berusaha terus untuk selalu memberikan pelayanan yang terbaik kepada siswanya serta meningkatkan kualitas dan kuantitas pendidikan dan pengajar.
  • Setiap hari Jum'at pagi, sebelum Kegiatan Belajar dan Mengajar (KBM) dimulai, para siswa selalu rutin dibimbing untuk Sholat Dhuha, membaca ayat suci Al-Qur'an, melantunkan Asma'ul Husna dan Tausiah di Lapangan Basket SMPN 14 Bandung.
  • Setiap hari Selasa di SMPN 14 merupakan 'dinten sunda' dimana seluruh civitas akademika SMPN 14 di wajib kan berbicara dengan Bahasa Sunda, hal ini bertujuan agar seluruh siswa dapat lancar berbicara bahasa yang hampir punah ini dengan baik dan benar.
  • Setiap hari Kamis di SMPN 14 merupakan 'english day' dimana seluruh civitas akademika SMPN 14 di wajib kan berbicara dengan Bahasa Inggris, hal ini bertujuan agar seluruh siswa dapat berbicara bahasa Internasional tersebut secara fasih.
  • Setiap hari Sabtu seluruh siswa kelas 7 SMPN 14 wajib mengikuti ekstra kulikuler Pramuka.
  • Adanya kelas pemantapan yang dibuat agar kegiatan belajar mengajar siswa di SMPN 14 Bandung lebih optimal, dengan menabah 4 jam pelajaran setiap minggu nya.
  • Setiap siswa yang belum lancar ataupun tidak bisa membaca ayat suci Al-Qur'an, akan dikumpulkan kedalam satu kelompok, dan pada hari tertentu seorang pembimbing akan mengajari kelompok tersebut agar bisa membaca Al-Qur'an dengan baik dan benar.
  • Setiap siswa SMPN 14 diwajibkan memberikan salam kepada seniornya dan kepada Ibu Bapak guru SMPN 14 Bandung.
  • Setiap minggunya seluruh siswa SMPN 14 akan diberika mata pelajaran BK, yaitu mata pelajaran mengenai bibingan masa remaja.
  • SMPN 14 selalu ditunjuk untuk mengikuti lomba sekolah sehat tingkat kota Bandung dan selalu ditunjuk sebagai perwakilan pramuka Jawa Barat di level International.

FASILITAS

Masjid Riyadhul Ulum
Perpustakaan
Ruang Kelas
Laboratorium IPA
Laboratorium Komputer
Aula Pertemuan
Ruang Kepala Sekolah
Ruang Guru
Ruang Bimbingan Konseling
Ruang Kesehatan (UKS)
Ruang Kesenian
Koperasi
Kantin Jujur SMPN 14 Bandung
Lapangan Basket
Lapangan Badminton
Lapangan Tenis Meja
Kelas Bilingual
Lahan Apotek Hidup


PRESTASI
  • Juara Nasional Olahraga Bridge 2008
  • Juara Nasional Olympiade Sains 2008 di Makassar, Sulawesi Selatan
  • Juara Tingkat Jawa Barat Perlombaan Puisi
  • Juara 1 Lomba Cerdas Cemat Se-Bandung Raya SMKN 3 Bandung (28 Februari 2009 )
  • Juara 1 Puisi Se-Bandung Raya SMKN 3 Bandung ( 28 Februari 2009 )
  • Juara 1 Mading Competition 2008 by PT.SOSRO
  • Tim Pramuka pada Jambore Internasional di Thailand (2003)
  • Tim Pramuka pada Jambore Internasional di Inggris (2007)
  • Tim Pramuka pada Jamboree Nasional di Jatinangor (2006)
  • Tim Pramuka pada Giat Camporee Batam 2009
  • Juara Guru Teladan Se-Bandung Raya
  • Juara 1 OSN tingkat Provinsi Jawa Barat 2009
  • Juara 1 Karate Puteri Kota Bandung 2009
  • Juara III MTQ Se-Kota Bandung 2010

Update : 2008-2009 / 2009-2010